Pemilikan Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMA AL HASRA Periode 2022/2023
Pemilihan Ketua OSIS SMA Al Hasra
SMA Al Hasra mencoba mengimplementasikan kehidupan berdemokrasi dengan menyelenggarakan kegiatan Pemilihan OSIS (Pemilos) secara Jujur dan Adil. Kegiatan ini dibawah arahan Wakasek Bidang Kesiswaan dengan pelaksana kegiatan yaitu pembina OSIS dan pengurus OSIS masa bakti 2021/2022.
Setelah melalui rangkaian seleksi , terpilihlah 2 paslon yaitu :

Paslon nomor 1 : Bobi Setiawan (XI IPA 1) dan Siti Cheara D. P. (XI IPS 2)
Paslon nomor 2 : M. Haikal Aswin F. (XI IPS 3) dan Zakhia Ramadhanny (XI IPA 3)
Rangkaian Kegiatan Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS, sebagai berikut :
NO | Tanggal | Uraian Kegiatan |
1 | 5 – 7 Oktober 2022 | Rekrutmen dan Wawancara Calon Ketua OSIS |
2 | 10 Oktober 2022 | Penetapan Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS |
3 | 17–20 Oktober 2022 | Masa Kampanye |
4 | 21 Oktober 2022 | Masa tenang |
5 | 24 Oktober 2022 | Debat Calon Ketua & Wakil Ketua OSIS |
6 | 25 Oktober 2022 | Pemilihan Ketua Osis |

Suasana Hari Pencoblosan dan Penghitungan Suara

Terpilih sebagai Ketua dan Wakil Ketua OSIS adalah pasangan No. 1 yaitu Bobi Setiawan (XI IPA 1) dan Siti Cheara D. P. (XI IPS 2)
Harapan lembaga SMA Al Hasra, rangkaian kegiatan PEMILOS ini mampu memberikan pembelajaran tentang pelaksanaan demokrasi yang baik di kalangan peserta didik SMA Al Hasra.